Jumat, 01 Maret 2013

Motivasi


  1. Sahabat karib adalah seorang yang setia mendampingi anda disaat susah
  2. Keberhasilan akan tercapai jika anda mengetahui sasaran yang ingin di capai
  3. Manusia dapat mengubah hidup mereka dengan perubahan sikapnya
  4. Teladan yang baik adalah pemberian yang sangat berharga
  5. Dengan adanya tantangan anda dapat membuktikan kemampuan diri
  6. Takut akan Tuhan adalah permulaan pengetahuan
  7. Tanpa dorongan dan do'a setiap orang bisa kehilangan keyakinan
  8. Betapa indahnya kedatangan mereka yang membawa kabar baik
  9. Cintai budaya bangsa seperti kau mencintai sesama ciptaan Tuhan
  10. Jangan asal menuduh jika belum tahu kebenarannya
  11. Akal budi orang baik membawa kebahagiaan
  12. Belajarlah dari hal-hal yang baru menantang dan menguji kemampuan anda
  13. Keputusan yang anda ambil bisa membedakan antara sukses dan gagal
  14. Langkah pertama untuk menang adalah kenalilah musuhmu
  15. Gagasan boleh habis tetapi jangan pernah menyerah pada kesulitan yang ada
  16. Jangan hanya menghituing umur anda, buatlah berharga
  17. Jangan hanya pandai mencari alasan karena tidak akan pandai dibidang lain
  18. Jika anda bersedia menjadi yang kedua hal itulah yang terjadi dihidupmu

Selasa, 19 Februari 2013

Mengetahui Mimpi Indah Temanmu

      Sekarang kamu bisa mengetahui mimpi indah temanmu yang paling indah lho,,tanpa dia menceritakan kepadamu terlebih dahulu...bagaimana caranya?Yuks simak triksnya berikut ini....

  1. Siapkan selembar kertas lalu digaris memakai pensil/bolpoin menjadi 3 bagian. Jadi ada bagian paling kiri, tengah, dan kanan.
  2. Suruhlah temanmu untuk menuliskan 3 mimpi yang pernah dia alami. Kemudian suruhlah dia untuk menulis mimpi nyang terindah di bagian tengah.
  3. Lalu setelah dia menuliskannya baliklah kertas tersebut. Kemudian sobeklah kertas tersebut menjadi 3 bagian.
  4. Gulung masing-masins bagian tersebut.
  5. Masukkan kedalam kantong.
  6. Kemudian dengan rabaan tanganmu, pilihlah gulungan yang mempunyai 2 sisi yang kasar. Karena itulah bagian yang tengah yang telah ditulis mimpi terindahdari temanmu.
  7. Karena bagian yang kiri dan yang kanan hanya akan mempunyai 1 sisi yang kasar saja.
  8. Nah selamat mencoba ya :)

Hidup Damai

      Kelinci dan Kera sedang membuat acara untuk makan buah bersama.Namun kebun buah tersebut ada di seberang sungai. Sungai tersebut sangat dalam. Tidak mungkin jika mereka berenang. Jika mereka berenang, mereka akan tenggelam.
      Tiba-tiba Gajah datang menghampiri mereka. "Hai, Kera, hai Kelinci ?Ada apa ini, kenapa wajah kalian tampak murung ?"
"kami ingin kekebun buah keseberang sansa, tapi kami tidak bisa berenang."

"ooo..Itu mudah biar kubantu!"
Akhirnya Gajah mengambil batang pohon besar, Gajah menyambungnya dengan belalainya. Jadilah sebuah jembatan.
      Kera dan Kelinci senang dapat mengambil buah-buahan. Semua buah-buahan disana sangat banyak. Kelinci dan Kera pun tidak lupa memberi Gajah buah-buahan dan ucapan terima kasih.

Selasa, 29 Januari 2013

Kebun Gajah

       Pada suatu hari kelinci akan kerumah Kura-Kura. Ia berniat untuk mengajak Kura-Kura jalan-jalan. sesampainya di rumah Kura-Kura kelinci segera memberitahu maksud kedatangannya, Kura-Kura pun bersedia dengan senang hati.
       Mereka jalan-jalan melewati kebun milik gajah. Kebun itu banyak aneka buah-buahan. tiba-tiba ada Durian jatuh mengenai tempurung Kura-Kura. Kemudian Kelinci mengajak Kura-Kura untuk memakan durian itu. Namun Kura-Kura tidak mau, karena durian itu milik Gajah.

       Kelinci pun memberi tahu Kura Kura bahwa Durian itu boleh diambil mereka, karena Durian itu jatuh sendiri. Tapi Kura-Kura tetap ingin mengembalikan Durian itu. Akhirnya Kelinci hanya menurut. Dia ikut Kura-Kura mengembalikan Durian itu.
Sebagai ucapan terimakasih Gajah pun memberi mereka aneka buah-buahan untuk mereka. Tidak lupa mereka pun mengucarkan terimakasih

Selasa, 22 Januari 2013

Ayo Kita Bahagiakan Ibunda dan Ayah Tercinta

   
   Kk yakin adik adik sangat mencintai orang tua ...... ayah dan ibu yang telah membesarkan kita semua dengan penuh kasih sayang dan pengorbanan yang luar biasa. Nah kali ini kk akan berbagi tips bagaimana cara adik asik dapat membahagiakan orang tua ,ya.
  1. Ucapkan terima kasih untuk segala yang telah ayah dan ibu lakukan walaupun itu kesannya sangat sederhana ... seperti contohnya ucapkan terima kasih kalau ibu sudah menyiapkan kita sarapan atau bekal untuk ke sekolah, ucapkan terima kasih ketika ayah memberikan kita hadiah atau memperhatikan kita,
  2. Ungkapkan kasih sayang kamu kepada orang tua bisa dengan cara mencium tangan beliau ketika akan berangkat ke sekolah, mencium pipi atau hal hal yang lain,
  3. Tentu saja dengan menunjukkan prestasi belajarmu di sekolah, orang tua mana sih yang tidak senang kalau kamu mendapat nilai yang baik di sekolah?
  4. Menjadi anak yang berakhlak baik yaitu dengan menjadi anak yang selalu sopan santun dan menghormati ayah dan ibu tercinta dalam setiap tutur kata kita
                                                                                                    by : rna
reviiana © 2008 Template by:
SkinCorner